Pilih Trooper favorit anda dari seluruh kontestan yang terdaftar melalui POLLING yang terdapat di bagian bawah halaman ini. POLLING akan dimulai setelah pendaftar ditutup dan seluruh kontestan telah masuk di dalam daftar peserta pada Blog ini.

Profil dan detil dari masing-masing kontestan dapat anda lihat dengan meng-klik foto yang terdapat pada bagian kanan.


Jumat, 07 Oktober 2011

Dalam rangka memperingati 30 tahun kelahiran ISUZU UBS-Series (Bighorn-Jackaroo-Trooper), pada bulan September ini Komunitas Trooper Indonesia (KTI) yang mewakili pecinta kendaraan Trooper di Indonesia untuk dunia internasional mengadakan ajang pemilihan "The Best of Trooper Indonesia"

Dalam ajang ini, setiap anggota KTI dapat memilih kendaraan Trooper milik anggota KTI se-Indonesia untuk dijadikan Trooper terfavorit. Sangatlah cocok jika event ini pun disebut juga sebagai Trooper Indonesia Idol. 


Hadiah Utama untuk penyandang gelar The Best of Trooper Indonesia berupa: 
1 set (4 buah) ban offroad baru + plakat


Panitia akan mengusahakan beberapa hadiah menarik bagi juara II dan juara III. 12 kontestan terbaik akan mendapat kesempatan publikasi khusus untuk media yang mencantumkan Komunitas Trooper Indonesia, baik di dalam maupun di luar negeri, termasuk sebagai model untuk kalender KTI edisi 2013. 

Persyaratan Peserta:
-Biaya pendaftaran Rp. 100,000,- per kendaraan Trooper yang didaftarkan.
-Pembayaran kepada Bendahara KTI Nasional melalui Pengurus Chapter. 
-Biaya pendaftaran kepada panitia melalui rekening Bendahara KTI Nasional di 
-Bank BCA a/c 286 102 7785
-Bank Mandiri a/c 126 000 2060 589 
-Atas nama Trisna Yudhianto P. 
-Peserta ajang ini adalah anggota KTI (Terdaftar dengan nomor anggota) 
-Memiliki kendaraan Trooper dengan Stiker KTI terpasang pada kendaraan secara benar

Formulir pendaftaran dapat diperoleh melalui permintaan ke email trooper.idol@gmail.com atau dapat di download melalui LINK ini. 
Contoh pengisian formulir pendaftaran dapat didownload pada LINK  ini.

Formulir dan biaya pendaftaran diserahkan selambat-lambatnya: 26 September 2011
Voting akan dilaksanakan pada minggu selanjutnya. 

Mekanisme pengumpulan formulir: 
1. Softcopy kepada panitia melaui email: trooper.idol@gmail.com 
2. Hardcopy ke Sekretariat KTI Nasional: Rukan Pejaten No.3, Jl. Pejaten Raya No.2, Jakarta Selatan 12510 

Pemenang Trooper terfavorit tidak hanya ditentukan oleh kelas modifikasi yang dilakukan, tetapi juga dalam penyajian foto-foto Trooper peserta. 
Di dalam formulir telah tersedia 3 kelas: 
1. Offroad Modification 
2. Classic and Vintage 
3. Daily Driver Pemenang dapat berasal dari salah satu kelas tersebut. 

Panitia tidak akan menyajikan nama pemilik dan identitas kendaraan (nomor polisi, nomor sasis dan sebagainya), sehingga plat nomor pada foto-foto yang dikirimkan akan Panitia hilangkan. Panitia mengharapkan proses pemilihan (voting) dapat diselesaikan pada akhir Oktober 2011 sehingga kesempatan ini dapat dinikmati dalam reportasi pada pelaksanaan TIG 2011 nanti. 

Keputusan panitia bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu-gugat

Demi kelancaran ajang kontes ini, Panitia memohon bantuan dan kerjasama seluruh rekan Komunitas Trooper Indonesia. 

Komunitas Trooper Indonesia 
30th Anniversary ISUZU UBS-Series (Bighorn-Jackaroo-Trooper)