Pilih Trooper favorit anda dari seluruh kontestan yang terdaftar melalui POLLING yang terdapat di bagian bawah halaman ini. POLLING akan dimulai setelah pendaftar ditutup dan seluruh kontestan telah masuk di dalam daftar peserta pada Blog ini.

Profil dan detil dari masing-masing kontestan dapat anda lihat dengan meng-klik foto yang terdapat pada bagian kanan.


Kamis, 06 Oktober 2011

E-04


Tahun pembuatan : 1994
Kelas modifikasi : Daily Driver (harian)
Mesin : 4ZD1 2200cc Gasoline
Transmisi : MSG5E
Gardan : Standar
Ban : Goodyear Extragrip 7.50R15 & BridgeStone Dueller MT 31x10,5R15
Velg : Steel ROH Australia
Modifikasi lain : 
- Hella spotlight
- Shock absorber depan Procomp MX6 Adjustable + putar torsi
- Shock absorber belakang Bilstein + ganti anting per

Cerita tentang modifikasi : 
Trooper High Roof ini diperoleh pada bulan Maret 2011 untuk menggantikan Trooper lama sang pemilik. Sebagai kendaraan harian, modifikasi dilakukan seminimal mungkin dan tidak berlebihan, termasuk penggantian part menggunakan part asli. Modifikasi utama terletak di kaki-kaki untuk mengakomodir penggunaan ban 31". Ciri khas Trooper berbahan bakar bensin seperti kurangnya tenaga, bahan bakar boros, bunyi-bunyian dari bagian bawah, menjadi bagian kecintaan sang Pemilik terhadap kendaraan yang selalu setia menemani saat bekerja dan kerasnya lalu lintas kota Jakarta.